Transfer Tibo Batal

Posted by Unknown

Titus 'Tibo' Bonai. (Foto: Dok Okezone)
Titus 'Tibo' Bonai.

JAKARTA – Soal batalnya proses transfer Titus 'Tibo' Bonai ke BEC Tero Sasana, manajemen Persipura Jayapura tidak mau dipersalahkan. Manajemen Mutiara Hitam, julukan Persipura, merasa tidak pernah menghalangi perpindahan Tibo ke klub Thailand tersebut.

Seperti yang diketahui sebelumnya, Tibo yang sudah menjalin kontrak dengan BEC Tero, akhirnya batal. Masalah kontrak yang mengganjal antara Tibo dan BEC Tero menjadi alasan utama terputusnya kerjasama antara kedua pihak tersebut.

Akan tetapi, ada juga kabar berhembus jika batalnya Tibo karena ditahannya proses ITC oleh Persipura. Tapi manajemen klub berkostum garis hitam merah tersebut, menyangkal jika masalah itu sengaja dilakukan manajemen Persipura untuk menghambat karir pemain berusia 23 tahun tersebut.

"ITC itu sebenarnya dikeluarkan oleh federasi bukan oleh klub, jadi tidak benar jika Persipura menghalang-halangi dikeluarkannya ITC untuk Tibo. Yang diminta dari persipura adalah surat tidak terikat dengan Persipura," ungkap ketua harian Persipura, Lasya.

Dalam kasus Tibo ini, Lasya sangat menyayangkan sikap pemain. Selain melanggar aturan yang dibuat oleh klub, usaha pemain benama lengkap Titus Jhon Londouw Bonai tersebut ke BEC Tero, ternyata menempatkan Persebaya Surabaya sebagai klub sebelumnya. Padahal sampai September mendatang, Lasya menegaskan jika Tibo masih berstatus pemain tim Mutiara Hitam.

"Tapi buat kita tidak perlu lagi dikeluarkan, karena dia sudah dimanipulasi dengan bilang kalau Tibo adalah pemain Persebaya Surabaya. Ya itu kalau sesuatu dimulai dengan hal-hal yang tidak jujur. Akhirnya kena imbasnya sendiri. Tibo masih berstatus pemain Persipura sampai bulan September mendatang. Karena memang tidak pernah ada pemutusan kontrak dari kami," jelas Lasya.

Bukan Persipura yang menggeluarkan ITC, juga dibenarkan oleh PSSI. Menurut federasi tertinggi persepakbolaan Indonesia tersebut, yang harus dikeluar Persipura adalah surat keluar (release lette) sebagai salah satu mandatory dokumen yang wajib untuk melengkapi proses penerbitan ITC dari federasi.

"Yang beredar selama ini salah, ITC memang federasi yang keluar. Yang harus dikeluarkan oleh Persipura adalah surat keluar sebagai salah satu faktor penting agar ITC bisa dikeluar oleh federasi. Kami akan berusaha meminta itu kepada Persipura. Dan kami yakin Persipura juga tidak akan membuat sulit Tibo," papar Direktur Status dan Transfer PSSI, Marco Paulo.




{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment